PENGARUH INTERNET TERHADAP PRESTASI BELAJAR MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI DAN ILMU SOSIAL UNIVERSITAS SARI MUTIARA INDONESIA KOTA MEDAN
Keywords:
Pengaruh Internet dan Prestasi Belajar MahasiswaAbstract
Penelitian ini bertujuan Mengetahui pengaruh internet terhadap belajar bagi mahasiswa prodi ilmu komunikasi, akutansi, manajemen, hukum dan perpustakaan Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial USM-Indonesia Medan, Mengetahui Pengaruh internet terhadap prestasi belajar bagi mahasiswa prodi ilmu komunikasi, akutansi, manajemen, hukum dan perpustakaan Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial USM-Indonesia Medan. Sampel pada penelitian ini adalah mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial Universitas Sari Mutiara Indonesia sebanyak 68 orang, adapun variabel dalam penelitian ini terdiri dari variabel bebas dan variabel terikat. Variabel bebas (X) terdiri dari Pengetahuan internet, Intesitas mahasiswa menggunakan internet, Dampak negatif dan positif internet, sedangkan variabel (Y) terdiri dari Indeks prestasi. Analisis data menggunakan SPSS. Hasil analisis data bahwa hasil penelitian menunjukkan Adanya Pengaruh Internet Terhadap Prestasi Belajar Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial Universitas Sari Mutiara Indonesia Kota Medan. Adanya kesimpulan tersebut dibuktikan berdasarkan tabel nilai t hitung adalah 2.221, selanjutnya di bandingkan dengan harga t tabel. Untuk tingkat kesalahan 10 % uji dua fihak df= n-k/0.05/2; 68-1/0.05/2;67/0.05 df=1,996. Maka dapat dilihat bahwa nilai t hitung 2.221 > dari pada t tabel 1.996 artinya hubungan berlaku secara general pada populasi atau Ho ditolak dan Ha diterima. Terdapat hubungan/korelasi antara Pengaruh Internet Terhadap Prestasi Belajar Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial Universitas Sari Mutiara Indonesia Kota Medan. Pada perhitungan koefisien korelasi menggunakan bantuan software SPSS 22 diperoleh bahwa nilai koefisien korelasi adalah 0.264. Jika dilihat dari tabel koefisien korelasi yaitu terletak antara 0,20- 0,399 yang didefenisikan memiliki hubungan yang rendah. Maka dapat disimpulkan bahwa maka Ho ditolak dan Ha diterima artinya terdapat hubungan rendah berarti antara pengaruh Pengaruh Internet Terhadap Prestasi Belajar Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial Universitas Sari Mutiara Indonesia Kota Medan.