Optimalisasi Pengetahuan Kader Lansia Dalam Penanganan Gawat Darurat Pada Lansia Di Puskesmas Helvetia

Authors

  • Masri Saragih Program Studi Ilmu Keperawatan Universitas Sari Mutiara Indonesia
  • Lasma Rina Efrina Sinurat Program Studi Ilmu Keperawatan Universitas Sari Mutiara Indonesia
  • Siska Evi Martina Program Studi Ilmu Keperawatan Universitas Sari Mutiara Indonesia

Keywords:

elderly, knowledge, emergency management

Abstract

Peningkatan jumlah lansia di Indonesia memunculkan berbagai tantangan, terutama dalam penanganan kasus gawat darurat yang sering terjadi pada kelompok usia ini. Kader lansia memiliki peran penting dalam memberikan pertolongan pertama dan mendukung layanan kesehatan di tingkat komunitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengoptimalkan pengetahuan kader lansia di Puskesmas Helvetia mengenai penanganan gawat darurat pada lansia. Metode yang digunakan adalah intervensi pendidikan berupa pelatihan intensif, diskusi kelompok, dan simulasi kasus gawat darurat. Evaluasi dilakukan melalui pre-test dan post-test untuk menilai peningkatan pengetahuan kader. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan signifikan dalam skor pengetahuan setelah pelatihan, dengan rata-rata peningkatan sebesar 40%. Kader juga menunjukkan peningkatan keterampilan dalam melakukan penilaian awal, resusitasi, dan tindakan pertolongan pertama yang sesuai. Kesimpulannya, pelatihan ini efektif dalam meningkatkan kompetensi kader lansia dan diharapkan dapat diterapkan secara berkelanjutan untuk mendukung pelayanan kesehatan lansia di komunitas.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Amelia, R., Abdullah, D., Sjaaf, F., Dewi, N. P.,(2020). Kedokteran, F., Baiturrahmah, U., & Histologi, D. (n.d.). Pelatihan Deteksi Dini Stroke “Metode Fast” Pada Lansia Di Nagari Jawi-Jawi Kabupaten Solok Sumatera Barat.

Gobel, A. M., Kumaat, L. T.,(2014). Program, M., Keperawatan, S. I., & Kedokteran, F. (n.d.). Pengaruh Pendidikan Kesehatan Tentang Penanganan Pertama Korban Tenggelam Air Laut Terhadap Peningkatan Pengetahuan Masyarakat Nelayan Di Desa Bolang Itang Ii Kabupaten Bolaang Mongondow Utara.

Imaculata Ose, M., Handayani, F., Pujianto, A., Sulfiana, M., Ega, A., Arfina, C.,(2021). Kegawatdaruratan, P., Author, C., Keperawatan, J., & Borneo Tarakan, U. (n.d.). CARADDE: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Peningkatan Kualitas Caregiver Melalui Pelatihan Perawatan Kegawatdaruratan dan Dasar di masa pandemic covid-19 History Article. https://doi.org/10.31960/caradde.v3i3.684

Kartika, A., Kumboyono, K., Kristianingrum, N. D., & Hayati, Y. S. (2023). Pelatihan Caregiver untuk Meningkatkan Kesiapan Perawatan Lansia Sakit Kronis di Rumah. Jurnal ABDINUS : Jurnal Pengabdian Nusantara, 7(2), 568–578. https://doi.org/10.29407/ja.v7i2.19236

Kementerian Kesehatan RI. (2018). Buku Pedoman Pendayagunaan Care Giver Lansia

Maulina, N., Sawitri, H., Sri Rahayu, M., Zakkiya, N., Syifa, S., Studi Kedokteran, P., Malikussaleh, U., & Utara, A. (2023). Sosialisasi Pertolongan Pertama (Nora Maulina dkk. Jurnal Malikussaleh Mengabdi, 2(1), 2829–6141. https://doi.org/10.29103/jmm

Metrikayanto, W. D., Saifurrohman, M., Suharsono, T., Magister, P., Peminatan, K., & Darurat, G. (2018). Perbedaan Metode Simulasi dan Self Directed Video Terhadap Pengetahuan,Sikap dan Keterampilan

Downloads

Published

2024-02-03