PELATIHAN DAN SIMULASI TIMER BERBASIS MIKROKONTROLER PADA PERALATAN ROLLER MIXER

Main Article Content

Fitria Priyulida
Khairil Abdillah
Salomo Sijabat

Abstract

Telah dilakukan Pelatihan dan Simulasi Timer Berbasis Mikrokontroler Pada Peralatan Roller Mixer SMK Swasta Sultan. Roller mixer merupakan alat yang digunakan untuk  mencampur antara sampel darah dan  zat pereaksi untuk dalam keadaan homogen untuk menghindari terjadinya lisis darah, gelembung udara, gumpalan darah yang dapat menyumbat alat hematologi analyzer. Pada uji akurasi alat roller mixer pada saat dioperasikan akan mengetahui seetting waktu 10, 20, 30 menit, mengetahui pengaruh waktu terhadap kehomogenan sampel dan memberikan informasi tentang alat rancang bangun roller mixer, memberikan informasi tentang pentingnya alat roller mixer sehingga darah tidak membeku. maka lcd akan menginisialisasi dan memilih pengaturan waktu 10 sd 30 menit. dan kecepatan 35 atau 45 rpm, setelah proses setting selesai tabung edta ditempatkan pada roller mixer. Setelah setting timer perakitan, maka motor berhenti berputar dan buzzer akan berbunyi sebagai penanda selesainya proses dan sampel darah sudah homogen. Berdasarkan pengukuran yang telah dilakukan,  perbandingan timer dengan stopwatch tidak sama namun selisih waktu tidak jauh berbeda, toleransi untuk pengukuran kecepatan menggunakan tachometer diberikan kisaran toleransi 10 persen, pengukuran tegangan motor menggunakan multimeter digital diberikan kisaran toleransi 5 persen.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles