IMPLEMENTASI PELAYANAN KOMPLEMENTER DALAM ASUHAN KEHAMILAN

Main Article Content

Agnes Purba
Rinawati Sembiring

Abstract

Asuhan komplementer di beberapa komunitas kebidanan sudah menjadi bagian penting dari praktik kebidanan. Salah satu alasan asuhan kebidanan komplementer saat ini banyak digunakan adalah adanya keinginan untuk menghindari efek samping dari obat-obatan. Terapi komplementer telah terbukti dapat mendukung proses kehamilan dan persalinan sehingga berjalan dengan nyaman dan menyenangkan. Asuhan kebidanan komplementer yang dapat diimplementasikan kepada ibu hamil antara lain : yoga, aromaterapi, massase. Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) ini dilakukan di Bidan Praktik Mandiri (BPM) Desa Pantai Labu Kabupaten Deli Serdang dengan waktu pelaksanaan pada minggu ke empat Juli 2021. Peserta kegiatan PkM ini adalah ibu hamil dengan usia kehamilan 16-30 minggu yang sehat dengan jumlah 22 orang. Kegiatan dilakukan dengan tahapan : (a) memberikan penjelasan tentang tujuan kegiatan; (b) mendata data demografi ibu hamil; (c) memberikan edukasi tentang terapi komplementer dan manfaatnya bagi kehamilan; (d) melatih ibu hamil melakukan senam yoga, teknik relaksasi dan massage. Hasil evaluasi bahwa ibu hamil merasakan ada manfaat yoga, massage dan teknik relaksasi bagi fisik dan psikis. Setelah mengikuti kegiatan PkM ini, ibu hamil akan berupaya melaksanakan kegiatan tersebut dirumah masing-masing dan jika ada kelas ibu hamil di poskesdes maka mereka bersedia untuk mengikutinya secara rutin.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles

References

Afika, Nofi Sukma. 2017. Hubungan Pengetahuan dengan Minat Ibu Hamil Trimester III dalam Melakukan Pregnancy Massage (di Wilayah Kerja Puskesmas Plandaan, Kecamatan Plandaan, Kabupaten Jombang).
Babbar, Shilpa, MD, Shyken dan Jaye, MD. 2016. Yoga in Pregnancy Clinical Obstetrics and Gynecology.
Dewi, S., Novika, A.G., Safety, H. 2020. Pemanfaatan Terapi Komplementer Pada Asuhan Antenatal. Seminar Nasional UNRIYO.
Hayati, Fatihatul. 2021. Pendidikan Kesehatan tentang Terapi Komplementer dalam Kehamilan. Jurnal Abdimas Kesehatan (JAK). 3 (2); 120-125. Doi : 10.36565/jak.v3i2.167
Ihca (Indonesia Holisticcare Association). 2014. Touch Training: Developing Mom, Baby Massage And Spa. Semarang.
Suristyawati, Putri, Sang Ayu Made Yuliari, Ida Bagus Putra Suta. 2019. Meditasi Untuk Mengatasi Kecemasan Pada Ibu Hamil. E-Jurnal Widya Kesehatan. 1 (2); 20-27.
Widaryanti, Rahayu. 2019. Terapi Komplementer Pelayanan Kebidanan Berdasarkan Bukti Scientific dan Empiris. Yogyakarta: Deepublish.
Wulandari, Diyah Galuh. 2017. Penerapan Endhorpin Massage terhadap Penurunan Nyeri Punggung Ibu Hamil Trimester III di BPM Ismoyowati Wirit.http://elib.stikesmuhgombong.ac.id/372/1/dyah%20galuh%20wulandari%20nim.%20b1401160.pdf.