PERBEDAAN TINGKAT PROKRASTINASI AKADEMIK DALAM MENYELESAIKAN STUDI ANTARA MAHASISWA PERANTAU DAN MAHASISWA NON PERANTAU PADA PROGRAM STUDI KEPERAWATAN FAKULTAS FARMASI DAN ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS SARI MUTIARA INDONESIA

Authors

  • Nof Aldin Putra Lase Universitas Sari Mutiara Indonesia
  • Jihan Diafatma Universitas Sari Mutiara Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.51544/psikologi.v5i2.5232

Keywords:

Prokrastinasi Akademik, Mahasiswa Perantau, Mahasiswa Non Perantau

Abstract

Prokrastinasi akademik merupakan permasalahan yang umumnya dialami oleh para pelajar, tidak terkecuali mahasiswa perantau maupun non perantau. Prokrastinasi Akademik adalah kecenderungan untuk menunda atau penghindaran penuh terhadap suatu tugas akademik oleh individu secara sadar. Perilaku ini tidak hanya memengaruhi nilai, tetapi juga kinerja akademik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan prokrastinasi akademik antara mahasiswa perantau dan mahasiswa non perantau. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan jenis komparatif. Responden dalam penelitian ini adalah mahasiswa Universitas Sari Mutiara Indonesia  berjumlah 60 mahasiswa (30 Mahasiswa Perantau dan 30 Mahasiswa Non Perantau). Hasil analisis data menggunakan Mann Whitney U test dengan nilai signifikansi (p)=0,185 (p>0,05) yang berarti tidak terdapat perbedaan prokrastinasi akademik antara mahasiswa perantau dan mahasiswa non perantau. Tidak adanya perbedaan prokrastinasi akademik pada mahasiswa dipengaruhi oleh kurangnya kesadaran diri individu serta dampak buruk prokrastinasi tersebut. Faktor lain tidak adanya perbedaan prokrastinasi akademik pada mahasiswa karena dipengaruhi oleh lingkungan yang dapat memberikan dampak buruk pada diri individu.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Aditiantoro, M., & Wulanyani, N. M. S. (2019). Pengaruh problematic internet use dan regulasi diri terhadap prokrastinasi akademik mahasiswa Program Studi Psikologi Fakultas Kedokteran Universitas Udayana. Jurnal Psikologi Udayana, (Edisi Khusus), 205–215. https://ojs.unud.ac.id/index.php/psikologi/article/download/52547/31007

Hartati, A., Nafisa, A. Y., & Hidayanti, T. T. (2019). Botoh dalam Pilkada: Studi Pola Kerja dan Transformasi Botoh dalam Pilkada Kudus 2018. Jurnal PolGov, 1(1), 121. https://doi.org/10.22146/polgov.v1i1.48301

Hasibuan, M. A. I., Anindhita, N., Maulida, N. H., & Nashori, H. F. (2018). Hubungan antara Amanah dan Dukungan Sosial dengan Kesejahteraan Subjektif Mahasiswa Perantau. Psikohumaniora: Jurnal Penelitian Psikologi, 3(1), 101. https://doi.org/10.21580/pjpp.v3i1.2214

Hidayat, T., & Kosasih, A. (2019). Analisis Peraturan Menteri Pendidikan DanHidayat, T., & Kosasih, A. (2019). Analisis Peraturan Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2016 Tentang Standar Proses Pendidikan Dasar Dan Menengah Serta Implikasinya Dalam Pembelaja. Muróbbî: Jurnal Ilmu Pendidikan, 3(1), 45–69. https://doi.org/10.52431/murobbi.v3i1.172.

Iskandar, Y. (2023). Hubungan Self-Efficacy dengan Prokrastinasi Akademik Mahasiswa Semester 5 Fakultas Bisnis dan Humaniora Universitas Nusa Putra ( Sebuah Proposal Penelitian ). 1(01), 43–52.

Muhammadiyah Surakarta, U., Yani Pabelan Kartasura, J. A., & Tengah, J. (2022). Hubungan Kontrol Diri dalam Penggunaan Sosial Media dengan Prokrastinasi Akademik pada Mahasiswa Tingkat Akhir (Relationship between Self-Control in Social Media Use and Academic Procrastination among Final-year College Students) SHELVIA NURUL FAHIRA 1 , . Jurnal Ilmiah Psikologi Mind Set, 13(2), 117–127.

Musfirah, AR, N. H., & Latif, S. (2022). Prokrastinasi akademik mahasiswa program studi PGSD di Masa pandemi COVID-19. KONSELING: Jurnal Ilmiah Penelitian Dan Penerapannya, 3(2), 55–61. https://doi.org/10.31960/konseling.v3i2.1510

Nadlyfah, A. K., & Kustanti, E. R. (2020). Hubungan Antara Pengungkapan Diri Dengan Penyesuaian Diri Pada Mahasiswa Rantau Di Semarang. Jurnal EMPATI, 7(1), 136–144. https://doi.org/10.14710/empati.2018.20171

Nisa, N. K., Mukhlis, H., Wahyudi, D. A., & Putri, R. H. (2019). Manajemen Waktu dengan Prokrastinasi Akademik Pada Mahasiswa Keperawatan. 1(1), 29–34.

SANJAYA, M. R., KURNIAWAN, D., SAPUTRA, A., SARI, N., & DESTRIANI, R. (2020). Software Design Android (GIS) for Tourist Destination Seekers in Palembang City Using Rasch Model Measurements. 172(Siconian 2019), 505–511. https://doi.org/10.2991/aisr.k.200424.078

Suroso, A. D. S. (2022). Pengaruh Kemandirian Belajar Terhadap Penyesuaian Diri Pada Pembelajaran Daring Mahasiswa Di Kota Samarinda. Motivasi. http://ejurnal.untag-smd.ac.id/index.php/MTV/article/view/5890%0Ahttp://ejurnal.untag-smd.ac.id/index.php/MTV/article/download/5890/5493

Susanto, A. P., & Anggaunitakiranantika. (2020). Segregasi Sosial Mahasiswa Perantau di Yogyakarta. Indonesian Journal of Sociology, Education, and Development, 2(1), 42–51.

Widyaningrum, R., & Susilarini, T. (2021). Hubungan Antara Kontrol Diri dan Efikasi Diri dengan Prokrastinasi Akademik pada Siswa Kelas XI SMAIT Raflesia Depok. Jurnal IKRA-ITH Humaniora, 5(2), 34–39. https://journals.upi-yai.ac.id/index.php/ikraith-humaniora/article/view/953

Downloads

Published

2022-12-29