PEDOMAN ETIKA UNTUK MITRA BEBESTARI (PEER-REVIEWER)

Mitra Bebestari harus:

Hanya bersedia untuk menelaah naskah yang sesuai dengan bidang keahliannya dan mampu menelaah naskah sesuai dengan tenggat waktu yang diperlukan

Menjaga kerahasiaan peer-review dan tidak mengungkapkan rincian naskah atau hasil penelaahannya, selama atau setelah proses peer-review, di luar yang dirilis oleh jurnal

Tidak menggunakan informasi yang diperoleh selama proses peer-review untuk kepentingan pribadi atau orang lain maupun organisasi, atau untuk merugikan atau mendiskreditkan pihak lain

Menyatakan semua potensi konflik kepentingan, mencari saran dari jurnal jika tidak yakin apakah sesuatu hal merupakan konflik kepentingan

Tidak dipengaruhi oleh asal-usul naskah, kebangsaan, keyakinan agama atau politik, jenis kelamin atau karakteristik lain penulis, serta tidak boleh dipengaruhi oleh pertimbangan komersial

Tinjauan yang dihasilkan bersifat obyektif dan konstruktif, menghindari berkomentar menyerang atau membuat komentar bersifat fitnah dan menghina

Memberikan telaah profesional yang akurat dan sesuai dengan keahlian reviewer.

Memahami bahwa berpura-pura sebagai pihak lain selama proses review merupakan pelanggaran serius

 

Diadaptasi dari:

COPE Ethical Guidelines for Peer Reviewers. www. publicationethics.org